Kabag Adpim Biro Umum Sulbar Nurlaela Hadiri Puncak Harganas 31

Semarang – Kepala Bagian Administrasi Pimpinan Biro Umum Sekretariat Daerah Provinsi Sulawesi Barat Nurlaela mendampingi Pj. Gubernur Sulbar Bahtiar Baharuddin dan Sekretaris Daerah Muhammad Idris mengahdiri Puncak Peringatan Hari Keluarga Nasional ke- 31, di Lapangan Pancasila Simpang Lima Kota Semarang, Sabtu, 29 Juni 2024.

Peringatan puncak Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-31 dibuka langsung oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy mewakili Presiden Republik Indonesia Joko Widodo. Turut hadir Pj Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana, Kepala BKKBN seluruh Indonesia, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Provinsi Jawa Tengah, seluruh Bupati atau Wali Kota se-Indonesia, serta seluruh undangan yang hadir. Kegiatan Harganas ke-31 dipusatkan di Alun-alun Simpang Lima, Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (26/6/2024).

Harganas untuk pertama kali ditetapkan pada tahun 2016 melalui Keputusan Presiden Nomor 44 Tahun 2016 oleh Presiden Joko Widodo. Penetapan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya keluarga dalam pembangunan bangsa serta memperkuat solidaritas dan nilai-nilai kekeluargaan di Indonesia.

Kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) RI disetiap kota di Indonesia. Maskot untuk memperingati Harganas ke-31 pada tahun ini adalah Warak Ngendog yang berarti keberagaman budaya Indonesia.

Dalam sambutannya, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy mengatakan negara ini telah mengalami puncak bonus demografi yang harusnya sesuai perhitungan baru akan terjadi tahun 2030 dan tabun 2035 akan mengalami pertukaran populasi. Berdasarkan data, sekarang telah memasuki bonus demografi, dan berbagai persiapan perlu dilakukan agar generasi penerus ini bisa menggapai cita-cita Indonesia Emas 2045.

Pada acara Harganas Sekretaris Provinsi  Muhammad Idris yang juga Ketua TPPS Provinsi Sulbar Menerima Penghargaan Bidang Bangga Kencana, Atas Prestasi dan Komitmen serta Peran Aktif dalam Program Pembangunan Keluarga, Kependudukan dan Keluarga Berencana serta Percepatan Penurunan Stunting untuk Mewujudkan Keluarga Berkualitas Menuju Indonesia Emas, di Semarang, Jum’at, 28 Juni 2024.

Tercatat Sekprov Sulbar Muhammad Idris sebagai Sekda yang mendapat penghargaan tersebut dari seleruh Indonesia.

Meskipun, juga banyak penerima penghargaan dari Gubernur, Bupati, para profesional, tapi untuk individu Sekda Provinsi adalah Sulbar. Pertimbangan utamanya adalah komitment mengawal stunting terutama pelibatan pihak lain untuk terlibat.

Keberhasilan ini sebagai bukti dari usaha maksimum yang dijalankan sebagai Ketua TPPS (ketua tim percepatan penutunan stunting). Sekda Sulbar dinilai sangat berkomitment utk mengkonsolidasi penanganan stunting

Usai acara Sekprov Muhammad Idris mengatakan sangat bersyukur atas penghargaan diberikan BKKBN RI kepada Pemprov Sulbar.


Ditulis Oleh bumper pada 29/06/2024 20:06:53 WITA | pada Kategori Berita Seputar Biro Umum,Galeri,Popup Depan
Kata kunci :

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Tulisan Terkait

Kalender :

June 2024
S M T W T F S
 1
2345678
9101112131415
16171819202122
23242526272829
30  

Logo Sulawesi Barat

Pendapat Tentang Website Biro Umum :

View Results

Loading ... Loading ...

Statistik Website :

  • 10Total Tampilan:
  • 43582Total Pembaca Hari ini:
  • 30174Jumlah Pengunjung:
  • 33Pengunjung Hari ini :
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x