Rapat Pimpinan Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat
Mamuju – Kepala Biro Umum (Karo Umum) Sekretariat Daerah Provinsi Sulawesi Barat Anshar Malle menghadiri Rapat Kerja Pimpinan (Rakerpim) Evaluasi Triwulan III.
Kegiatan Rakerpim dilaksanakan di Graha Sandeq Kompleks Perkantoran Gubernur Sulawesi Barat, Jum’at, 13 Oktober 2023.
Rakerpim tersebut dipimpin oleh Pj. Gubernur Prof. Zudan Arief Fakrulloh bersama Sekretaris Daerah Provinsi Muhammad Idris.
Rapat itu digelar untuk mengecek progres dan hasil kinerja seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemprov Sulbar selama sembilan bulan, sejak Januari hingga September 2023.
Prof Zudan mengungkapkan, Rapim itu dilaksanakan untuk mengetahui program-program yang benar-benar dirasakan dampaknya oleh masyarakat. Menurutnya, pemerintah hadir untuk melayani masyarakat dengan program-programnya.
“Sehingga kita tau bagian-bagian mana yang bisa membuat masyarakat bahagia program-program pemerintah. Karena tugas pemerintah yang utama adalah melayani masyarakat dan membuat masyarakat itu bahagia dengan programnya,” kata Prof Zudan.
Turut hadir mendampingi Karo Umum, para Pejabat Administrator, dan Pengawas.
Ditulis Oleh Sudirman Dahri pada 13/10/2023 18:10:51 WITA | pada Kategori Agenda Pimpinan,Bagian Administrasi Keuangan dan Aset,Bagian Administrasi Pimpinan,Bagian Rumah Tangga,Berita Utama,Galeri,Popup Depan
Kata kunci :
Tulisan Terkait